System

Ayo Berwisata ke Museum Berbagai Belahan Dunia Hanya dari Rumah

Taufik Junaidie Taufik Junaidie 6 min read

Berdarmawisata ke museum adalah salah satu kegiatan favorit bagi anak-anak. Selain merefresh, kegiatan ini juga sebagai wadah anak-anak untuk belajar. Karena disana kita bisa belajar sejarah, pengetahuan, arkeologi, seni dan lain-lain.

Sayangnya, di masa pandemi ini ruang gerak kita menjadi sangat terbatas. Sehingga kita hanya banyak melakukan dari rumah.

Kabar baiknya, jika saat ini mau berkunjung ke museum, bisa saja hanya dari rumah lho. Bahkan referensi dari berbagai belahan dunia, lengkap dengan gambar dan penjelasannya.

Penasaran bagaimana caranya? Berikut selengkapnya.

Google arts and culture

Ya, Google tidak habis-habisnya berinovasi. Saat ini sudah tersedia layanan Google Arts & Culture.

Apa itu Google Arts & Culture?

Yaitu media website yang menampilkan konten dari lebih dari 2000 museum dan arsip terkemuka yang telah bermitra dengan Google Cultural Institute untuk membawa pengalaman yang luar biasa bagi pengguna.

Ini sangat bermanfaat bagi kita yang dulunya suka jalan-jalan ke museum, mencari tahu tentang sejarah, seni, artefak dan lain-lain. Kita cukup membuka browser, sudah berasa berada di museum-museum yang keren.

Bagi kalian yang penasaran, bisa kunjungi website yang ada di link di bawah.

Apa saja keunikan website ini?

Biar lebih asik, saya terangkan sedikit ya.

1. Bisa otomatis translate

Nah, di Google Arts & Culture ini tuh, sudah tersedia translate otomatis. Jadi kita tidak usah bingung lagi. Tinggal satu kali klik.

Google sepertinya sangat tahu bahasa yang kita butuhkan. Keren banget.

Kata-kata di dalamnya sudah otomatis berubah. 


Bagaimana, mudah bukan? Jadi kita tidak takut lagi gak ngerti ya.

2. Seperti ditemani tour guide

Kalau kita jalan-jalan ke situs-situs sejarah, biasanya kita butuh tour guide (pemandu wisata) bukan?

Karena gak asik kalau kita hanya jalan-jalan, tanpa mencari tahu sejarah di balik situs-situs yang kita kunjungi.

Nah, di Google Arts & Culture ini sudah ada tersedia penjelasannya di setiap sudut gambarnya. Jadi kita serasa ada yang mendampingi, bagai ditemani tour guide.


Asik ya?

3. Gambar tersedia 360°

Selain itu, di sana kita berasa hadir di tempat yang kita pilih, karena banyak tersedia gambar 360°. Sehingga, pandangan kita tidak terlalu terbatas.

Kita terasa leluasa melihat lokasi yang kita kunjungi. Hal ini sangat keren sekali.

Tinggal tarik ke kiri, kanan, atas, bawah gambar yang kita pilih.

4. Suka berjelajah?

Nah, di sini juga disediakan menu Jelajah. Jadi, pilihan lebih banyak tersedia baik dari segi tema, gallery, cerita, sejarah, situs, tempat dan lain-lain.

Ini semakin menambah banyak wawasan ya. Cocok banget dikenalkan dengan anak-anak dan peserta didik kita.

5. Mencari sekitar

Jika ingin mencari museum terdekat, di sana sudah disediakan menu Sekitar

Hebatnya nih, di sini langsung menampilkan museum terdekat beserta petanya.

Dengan begini, akan lebih mudah jika suatu saat mau mencari tempat referensi berwisata.

6. Bisa mengumpulkan museum favorit

Jika kita menemukan museum, gallery, tempat yang kita sukai, makan akan mudah kembali lagi. Cukup kita jadikan favorit.

Klik ikon love. Nanti akan masuk otomatis di menu Favorit.

Nah tampilannya seperti berikut.

Enak ya, jadi mudah nantinya jika mau mencari lagi.

7. Selfie unik

Ada satu yang unik di Google Arts and Culture ini. Yaitu, kita bisa selfie, dan menjadikan gambar-gambar unik sesuai tema di sana. 

Caranya download dahulu aplikasinya, bisa melalui playstore. Ketik saja di pencarian "Google Arts & Culture".

Nah ini dia pilihan macam-macam kreasinya. Salah satunya kita bisa membuat filter unik dan lucu 😁.

Silahkan coba satu persatu ya. Anak-anak bakal suka memainkannya.

Link website

Kalian sudah tidak sabar ingin mengunjungi? Silahkan klik link berikut.

https://artsandculture.google.com/

Penutup

Tak terasa sudah sampai pada bagian akhir. Semoga postingan ini bermanfaat.

Jika ada pengalaman unik mengenai website Google Arts & Culture, jangan malu-malu tambahkan di kolom komentar ya.
Taufik Junaidie
Taufik Junaidie Kepala Sekolah, Finalis 5 besar SRB 2022, Certified Teacher, Google Certified Educator Lev. 2, Juara 1 Vidio Animasi se Kalsel, and Blogger
Komentar